Halaman

Senin, 07 November 2011

Makna dan Efek Pemberian Tanda Suka Jempol ( Mark Like This ! ).


Makna tanda suka berupa jempol populer di beberapa jejaring sosial seperti Facebook misalnya, sebenarnya apakah artinya dan apakah dampaknya terhadap orang lain.

Makna Tanda suka terdapat juga dibebarapa jejaring sosial semisal twiitter disini berupa tanda bintang sebagai

Twitter, Facebook dan situs situs Jejaring Sosial lainnya bisa dikatakan sebagai sebuah tempat di mana setiap orang BEBAS untuk melakukan apa saja yang dikehendakinya.
Berbicara tentang sebuah kebebasan, seringkali para pengguna Jejaring Sosial terjebak dalamnya dan bagi mereka yang kurang pandai untuk menggunakannya malah sering dirugikan olehnya. Banyak orang salah kaprah dalam menggunakan Jejaring Sosial, mereka menganggap Jejaring Sosial adalah sebuah tempat di mana mereka bisa mengeluarkan pendapat dan informasi APA SAJA – sebagian besar orang menjadikan Jejaring Sosial bagaikan sebuah diary atau buku harian pribadi – di mana mereka bebas melemparkan semua permasalahan hidup yang seharusnya tidak boleh diketahui orang lain, hal ini terkadang bisa berakibat fatal bagi diri sendiri karena ada ‘oknum’ tidak bertanggung jawab yang kemudian mengambil keuntungan pribadi dari permasalahan hidup orang lain. Malah lebih bahaya lagi sebuah kekurangan diri yang ingin kita perbaiki dalam kehidupan sehari hari, malah kita rusak dan pertontonkan habis habisan di Jejaring Sosial.

Tetapi tahukan Anda, kadang-kadang kita tidak memikirkan dampak terhadap yang kita klik/pilih terhadap persepsi orang lain terhadap diri kita. Walaupun itu sah sah saja karena memang hak semua orang untuk melakukan dan memilih hal tersebut.

Begini, tidak semua orang yang melihat / membaca sesuatu tautan/komentar/status tersebut menjadi suka, oleh sebab itu penyedia jasa pasti selalu always ga pernah never menyediakan pilihan lain “ Tidak suka “ sebagai pilihan juga, memang adil. Namun di Kehidupan Manusia umumnya khususnya orang Indonesia yang memagang teguh adat ketimuran, yang masih memiliki rasa tidak enak, pasti memilih Mark Like this ! namun terpaksa jadinya.

Disini saya mencoba menganalisis apakah makna yang mungkin timbul di pikiran orang-orang di semua layar monitor di seluruh dunia setelah memberikan Mark Like This ! terhadap sesuatu tautan/komentar/status seseorang.

1. Menyetujui terhadap sesuatu tautan/komentar/status, apabila tautan/komentar/status tersebut memang menurut anda baik, bagus dan dapat berguna dan penting bagi hidup Anda;

2. Menunjukan kita adalah pemakai/ konsumen, terhadap produk produk tertentu, apabila kita Mark Like This ! terhadap produk barang / jasa;

3.Menunjukan kita adalah orang yang kita kasihi/penggemar/fans, terhadap orang orang tertentu, apabila kita Mark Like This ! terhadap artis/tokoh/orang;

4. Sebagai ajang cari muka terhadap dengan tautan/komentar/status dari orang yang kita kasihi/sayangi/teman dekat/sahabat, walaupun sebenarnya kita tidak terlalu suka sih dengan tautan/komentar/status teman dekat/sahabat anda, disini kita sebenarnya sedang berusaha menyenangkannya dan mengambil hatinya makanya kita memberikan Mark Like This !. (Disini kita tidak mungkin mau muncul di tautan/komentar/status teman kita “..............(nama kita) tidak menyukai.

5. Apabila teman kita mengirimkan tautan/komentar/status yang maknanya apabila kita cermati berbau “sedih/menderita/sedang sakit/sedang ada masalah lalu kita berikan Mark Like This ! itu artinya kesannya kita suka akan kesedihan/penderitaan/sedang sakit/dan senang apabila teman sedang ada masalah.

6. Apabila Apabila teman kita mengirimkan tautan/komentar/status yang maknanya apabila kita cermati sedang menjelekan seseorang/mencibir/menghina/menghardik orang lain, dan apabila kita Mark Like This ! maka kita sebenarnya secara tidak langsung juga turut mencibir/menghina/menghardik orang tersebut yang kadang kita sendiri belum tentu kenal/tahu tentang orang yang sedang dimaksud teman/rekan kita.

7. Apabila Apabila teman kita mengirimkan tautan/komentar/status yang maknanya apabila kita cermati sedang membicarakan aib/kejelekan orang lain, dan apabila kita Mark Like This ! maka kita sebenarnya secara tidak langsung juga turut ikut menyebar luaskan dan setuju terhadap aib/kejelekan orang tersebut yang kadang kita sendiri belum tentu kenal/tahu tentang orang yang sedang dimaksud teman/rekan kita.

8. Apabila Apabila teman kita mengirimkan tautan/komentar/status yang maknanya adalah sesuatu perbuatan/aksi/Aktifitas apabila kita Mark Like This ! maka kita sebenarnya secara tidak langsung kita juga mengamini/merestui/mendukung segala perbuatan/aksi/aktifitas teman kita itu. Padahal kita belum terlalu yakin apakah perbuatan/aksi/aktifitas telah sesuai / tidak melanggar morma-norma hukum positif negara kita. Bagaimana kalau tindakan teman kita itu nyatanya kedepannya melanggar hukum terhadap perbuatannya itu, maukah kita nanti diperikasa oleh Aparat Hukum ? sebatas menjadi saksi memang, namun itu semua sudah merepotkan tentunya.

Pembaca sekalian, berhati-hatilah dan cermati kembali sebelum kita mengacungkan jempol kanan kita sebagai tanda suka Mark like This !, karena efeknya luas dan bersifat domino.
Orang banyak bertengkar saling nge-Hacke akun pribadi facebooknya, labrak kelokasi kantor kita, kerumah. Sepele memang sekali klik manknanya luas.

Oleh sebab itu berhati-hatilah, mencoba selektif terhadap Mark Like This ! dan menganalisis apakah benar pilihan / tindakan kita ini sebelum menge-Klik-nya.

Jadi jangan sungkan-sungkan memberikan tanda suka maupun tanda tidak suka terhadap tulisan ini.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Informatif untuk sebuah kehatia-hatian.

Sukses selalu
Salam
Ejawantah's Blog